CARA MEMBUAT Es MELON SEGAR

Bahan I:
1 bh melon, kerok memanjang
500 gr gula pasir
3 lbr daun jeruk, sobek-sobek

Bahan II:
Biji melon (dari satu buah melon)
1 cangkir air hangat

Bahan III:
500 gr es batu kepruk
400 ml air dingin
200 ml selasih

Cara Membuat:
  • Campur bahan I, aduk rata kemudian diamkan dalam lemari es selama 30 menit hingga berair.
  • Campur bahan II, aduk rata, diamkan selama 30 menit.
  • Ambil daun jeruk kemudian saring bahan II dan masukkan dalam bahan I, aduk rata.
  • Tambahkan bahan III, aduk-aduk kembali.
  • Tuang dalam gelas, sajikan.

Untuk 10 porsi