CARA MEMBUAT SUSU KEDELEI NIKMAT

Bahan-bahan:
Kacang Kedelai – 1/2 kg (sesuai kebutuhan)
Gula pasir – sesuai selera
Garam – secukupnya
3 Lembar Daun Pandan diikat


Peralatan :
Blender
Kompor
Panci
Kain tipis yang bersih


Cara membuat :
  • Kedelai dicuci bersih lalu direndam di air bersih selama 8 – 12 jam, kira-kira sampai mengembang dan empuk. Gantilah airnya setiap 4 jam sekali.
  • Setelah itu bilas dengan air bersih sampai bersih.
  • Kemudian direbus sampai matang / agak empuk, lalu tiriskan.
  • Setelah agak dingin lalu diblender dengan perbandingan 1(kedelai) banding 2(air) agar mendapatkan susu kedelai yang kentalnya sedang.
  • Kemudian hasilnya disaring dengan saringan kain tipis yang bersih. Penyaringan dapat dilakukan dengan diperas agar semua kandungan kedelai bisa keluar.
  • Hasilnya berupa susu mentah kemudian direbus hingga mendidih sekali saja.
  • Kecilkan api dan biarkan di atas api sampai +- 15 menit sambil terus di aduk aduk tujuannya agar susu kedelai lebih tahan lama dan tidakmudah basi selain itu juga agar susu kedelai bisa tercampur dengan baik/ tidak mengendap bila di biarkan.
  • Setelah itu tambahkan gula dan garam sesuai selera, juga masukkan Daun Pandan untuk penambah aroma, atau kalau mau ditambah jahe juga boleh atau perasa strawberry , durian dll sesuai selera.
  • Setelah itu berarti susu kedelai siap dihidangkan. Nikmat disantap hangat-hangat, segar bila sudah didinginkan, lebih menggairahkan bila dimasukkan kulkas pendingin.
  • Siap dihidangkan